InteraksiNews.COM, Parepare – Pemerintah Kota Parepare, bersama penjabat gubernur Sulawesi Selatan, melakukan gerakan menanam sukun dan cabe, di lahan percontohan Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan, Selasa (9/2024).
Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin mengatakan, gerakan menanam sukun dan cabe oleh pemkot Parepare, sejalan dengan program pemprov, khususnya dalam memperkuat ketahanan pangan dan menekan inflasi.
“Kegiatan ini bukan bukan hanya melakukan penanaman, namun juga sebagai upaya merawat bumi,” ujarnya.
Melalui program tersebut, kata Bahtiar lagi, pihaknya berharap ke depan Sulsel bisa lebih baik. “Lebih baik dalam pengertian bahwa kita membangun Sulsel yang bukan hanya sekedar maju, tetapi berkelanjutan,” tandasnya.
(Sri Ayu Lestari)